Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Gloryakan Pesparawi Seksi Wanita GKPS Se Indonesia, Pematangsiantar 7-8 Oktober 2017




Tim Wanita GKPS Resort Medan Selatan "memborong" gelar bergengsi Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Wanita GKPS Se-Distrik IV yang digelar di Auditorium Universitas Sumatera Utara (USU), Minggu (9/7/2017) dan mewakili Wanita GKPS Distrik IV untuk Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia, di Balai Bolon GKPS Pematangsiantar, Sabtu-Minggu 7-8 Oktober 2017. 

BeritaSimalungun-Ketua Umum Panitia Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Seksi Wanita Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Irjen Pol Drs M Wagner Damanik MAP menghimbau agar Gebyar Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia yang akan dilaksanakan di Balai Bolon GKPS Pematangsiantar, Sabtu-Minggu (7-8 Oktober 2017) tetap Digloryakan.

Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia ini sebagai wujud Pujian Dalam Memuliakan Tuhan. Peserta akan mengikuti dari perwakilan Sembilan Distrik GKPS Se Indonesia.

Judul Lagu Paduan Suara Pesparawi Wanita GKPS 2017 yakni "Sai Saud Ma Harosuh Mu" Cipt Pdt Robert Jarmerinson Saragih, MTh, LM (The Inson Saragih) Kini menjabat Kepala Departemen Persekutuan GKPS Pusat.

Sedangkan Judul Lagu Vokal Group Pesparawi Wanita GKPS 2017 yakni Lagu Wajib "Mangidangi Ham Tuhan" dan Lagu Pilihan " Diatei Tupama Bamu Tuhan".


St Irjen Pol Drs M Wagner Damanik MAP bersama Istri.IST
Sebelumnya, Panitia Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi) GKPS audiensi dengan Ketua DPRD Simalungun Drs Johalim Purba di Pamatangraya, Senin (12/6/2017). Perhelatan akbar Pesparawi Seksi Wanita se-GKPS rencananya digelar, 7-8 Oktober 2017 di Gedung Balai Bolon GKPS Pematangsiantar.

Panitia Pesparawi yang beraudiensi antara lain, Ketua Pelaksana Sy Dra Maphilindo A Saragih, Ketua I Sy Ir Farida Damanik, Ketua II St Dra Rumondang Siahaan, Sekretaris Pelaksana St Kristy Hutauruk, Sekretaris I St Rostionar Sinaga, Sekretaris II St Ir Netty Sipayung dan Bendahara Pelaksana Rasmita Sipayung SE.

Pesparawi Seksi Wanita se-GKPS mengangkat tema "Diperlengkapi untuk melakukan perbuatan baik", sedangkan subtema "Mari menyanyikan kebaikan Tuhan dan memberitahukan perbuatan-perbuatan Tuhan".

Panitia memaparkan, seorang ibu memiliki banyak peran, baik di tengah keluarga, masyarakat maupun gereja. Ibu merupakan guru utama yang menginterpretasikan kasih dalam keluarga, masyarakat dan bangsa.

Maksud dan tujuan Pesparawi tersebut, disebutkan agar semakin terbinanya persekutuan di antara dan sesama seksi wanita se-GKPS. Pesparawi merupakan perayaan iman seksi wanita se-GKPS yang menunjukkan identitasnya sebagai saksi Kristus. Lewat Pesparawi, maka terlaksana program kerja dan jadwal GKPS tahun 2017.

Pesparawi diharapkan dapat meningkatkan sumber daya manusia (SDM) untuk memperkokoh kualitas kepemimpinan seksi Wanita GKPS.

Ketua DPRD Johalim Purba mengapresiasi program kerja panitia dan menyatakan dukungannya terhadap penyelenggaraan Pesparawi Seksi Wanita se-GKPS.

Wanita GKPS Resort Medan Selatan

Sementara, Tim Wanita GKPS Resort Medan Selatan "memborong" gelar bergengsi Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Wanita GKPS Se-Distrik IV yang digelar di Auditorium Universitas Sumatera Utara (USU), Minggu (9/7/2017).

Kegiatan ini diikuti 8 kontingen yakni Kontingen Wanita GKPS Resort Medan Selatan, Wanita GKPS Medan Utara, Wanita GKPS Resort Menteng Indah, Wanita GKPS Resort Medan Barat, Wanita GKPS Resort Binjai, Wanita GKPS Resort Polonia, dan Wanita GKPS Resort Medan Timur.

“Dua kontingen terbaik pada setiap kategori perlombaan akan mewakili Distrik IV pada Pesparawi Wanita GKPS Tingkat Nasional yang akan digelar pada 7-8 Oktober 2017 mendatang di Pematang Siantar," ujar Ketua Panitia Pesparawi GKPS Distrik IV, St Saur Melianna Sipayung, SE, M,Si.

Pada kategori Paduan Suara, Tim Wanita GKPS Resort Medan Selatan mengungguli perolehan nilai dari kontingen lain secara berurut yakni Kontingen Medan Utara, Menteng Indah, Medan Barat, Resort Binjai, Resort Polonia, dan Resort Medan Timur.

Sedangkan pada kategori Vocal Group tim ini juga mengungguli perolehan nilai dari kontingen lain secara berurut Resort Polonia, Menteng Indah, Medan Utara dan seterusnya. Dan pada Kategori Katekisasi, Medali Gold diraih oleh Wanita GKPS Medan Timur, diikuti Resort Medan Selatan, Resort Teladan, Menteng Indah, Medan Barat, Binjai, Medan Utara dan Medan Polonia.

Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Wanita GKPS Distrik IV, Minggu (9/7/2017) di Auditorium Kampus USU berlangsung hikmat, tampil juara satu GKPS Resort Medan Selatan terpilih sebagai Juara I sekaligus menjadi utusan Distrik IV mengikuti Pesparawi Nasional di Pematangsiantar bulan 7-9 Oktober 2017.

Praeses Distrik IV Pdt JP Tamsar dalam khotbahnya mengharapkan, Pesparawi Wanita dijadikan media persembahan harum kepada Tuhan melalui pujian koor, khatehisasi dan vokal grup. 

"Jadilah duta-duta atau figur-figur di gereja masing-masing. Kita datang dengan suka-cita, maka pulanglah dengan suka cita, karena dalam perlombaan pasti ada yang kalah dan menang, tetapi dalam Pesparawi kita semua pemenang di hadapan Tuhan Yesus," ujarnya.

Pesparawi WANITA Distrik IV ini adalah dari kita dan untuk kita, karena itu siapa yang menjadi juara adalah juara Distrik IV. Untuk itu hendaklah seluruh peserta Pesparawi berbuah manis sehingga menjadi berkat bagi gereja, keluarga dan masyarakat.

Ketua Panitia Pesparawi Wanita GKPS Distrik IV St Saur Melianna Sipayung SE MSi melaporkan peserta Pesparawi Wanita 8 resort, yaitu GKPS Resort Medan Timur, GKPS Resort Medan Barat, GKPS Resort Menteng Indah, GKPS Resort Medan Selatan, GKPS Resort Binjai, GKPS Resort Medan Utara, GKPS Resort Polonia dan GKPS Resort Teladan. Dan yang diperlombakan koor vokal grup dan khatehisasi dengan jumlah peserta 540 orang.

Saur juga berterima kasih kepada donatur yang telah memberikan sumbangannya sehingga acara dapat berlangsung dengan baik. Ia juga mengatakan, karena semuanya adalah yang terbaik maka semua tim akan mendapat hadiah.

Pengurus Pusat Wanita GKPS St R Purba mengapresiasi kerja panitia sehingga acara berlangsung sukses. "Mari kita jadikan Pesparawi ini media untuk memuji Tuhan dan jadilah duta-duta di gereja masing-masing," ujarnya.

Hadir dalam acara itu mewakili Gubsu Kabang Perekonomian Ernita br Bangun, para pendeta se-Resort Distrik IV, Pendeta Resort Medan Timur Pdt Hier Saragih STh, Pendeta Resort Medan Selatan Pdt Jaminton Sipayung STh, Pendeta GKPS Resort Medan Utara Pdt Jan Sarman Purba STh, St Jarusdin Saragih SSos dan undangan lainnya. (Asenk Lee/Berbagai Sumber)
Diperlengkapi Untuk Melakukan Perbuatan Baik, Menyanyikan Kebaikan Kebaikan dan Berkat Tuhan. Terpujilah Tuhan dengan Lagu-lagu Pujian Kita. Mari Kita Sukseskan" PESPARAWI WANITA GKPS SE-INDONESIA di PEM.SIANTAR 7-8 OKTOBER 2017". Ketum. St. Irjen Pol. Drs. Maruli Wagner Damanik, M.AP

AUDIENSI: Ketua DPRD Simalungun Johalim Purba didampingi Kabag Umum DPRD Belman Purba foto bersama Ketua Pelaksana Pesparawi Seksi Wanita se-GKPS Sy Dra Maphilindo A Saragih, Ketua I Sy Ir Farida Damanik, Ketua II St Dra Rumondang Siahaan, Sekretaris Pelaksana St Kristy Hutauruk, Sekretaris I St Rostionar Sinaga, Sekretaris II St Ir Netty Sipayung dan Bendahara Pelaksana Rasmita Sipayung SE seusai beraudiensi di Pamatangraya, Senin (12/6/2017). 

Wanita GKPS Resort Medan Timur Distrik IV
Berita Pesparawi Wanita GKPS Se Distrik III Pada Minggu 18 Juni 2017 di GKPS Saribudolok. Dari 27 Kontiengan Tampil Sebagai Juara Koor maju ke Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia dari Distrik III yakni Juara I Kontingen Wanita GKPS Resort Kabanjahe. Kontinegan ini Juga Juara I VG dan Mewakili Distrik III di Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia di balai Bolon GKPS P Siantar, 7-8 Oktober 2017. 
Kontingen Wanita GKPS Resort Kabanjahe

Tim Pesparawi Wanita GKPS Resort Jambi Photo Bersama dengan Pendeta Methodis Moria Jambi usai Kontingen Pesparawi Wanita GKPS Resort Jambi tampil di Gereja Methodis Kotabaru Jambi Minggu 24 Sept 2017. IST


Selamat Datang Kontingen Pesparawi Wanita GKPS Se Indonesia


Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments